Jumat, 05 Desember 2014

Sifat - sifat fisik senyawa

SIFAT FISIS SENYAWA ION, SENYAWA KOVALEN DAN LOGAM 
 
Sifat Fisis Senyawa Ion
 Beberapa sifat fisis dari senyawa ion adalah :
  • Berupa padatan paa suhu ruang
  • Bersifat keras tetapi rapuh
  • Larut dalam pelarut air, tetapi umumnya tidak larut dalam pelarut organik
  • Tidak menghantarkan listrik dalam fase padat tetapi menghantarkan listrik dalam fase cair atu jika larut dalam air. 
Sifat Fisis Senyawa Kovalen Beberapa sifat fisis dari senyawa kovalen adalah sbb :
  • Berupa gas, cairan atau padatan lunak pada suhu ruang
  • Bersifat lunak dan tidak rapuh
  • Mempunyai titik leleh dan titik didih yang rendah
  • Umumnya tidak larut dalam air tetapi larut dalam pelarut organik
  • Umumnya tidak menghantarkan listrik 
Sifat Fisis Logam Beberapa sifat fisis dari senyawa logam adalah sbb :
  • Berupa padatan pada suhu ruang
  • Mempunyai titik didih dan titik leleh yang tinggi
  • Menghantar listrik yang baik
  • Manghantar panas yang baik
  • Mempunyai permukaan mengkilap
  • Memberi efek fotolistrik dan efek termionik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar